Dua Anak Cari Bapaknya Yang Diduga Selingkuh Dengan (WIL)dan Melalukan Pengrusakan, Diamankan ke Polisi

 


BANTUL, DIY - //RiderNet.co // Anggota Polsek Kretek mengamankan dua orang pemuda berinisial HNN (22) warga Manggung, Wukirsari, Imogiri dan ZBS (22) warga Gatak, Bangunharjo, Sewon, pada hari Selasa (30/07/2024) pukul 12.30 WIB.


Disampaikan oleh Kasi Humas Polres Bantul, AKP I Nengah Jeffry bahwa dua pemuda tersebut melakukan pengerusakan di rumah kos atau kontrakan di Relokasi Baru Parangttitis yang berada di Padukuhan Mancingan, Parangtritis, Kretek, Bantul.


Peristiwa itu terjadi bermula ketika salah satu pelaku hendak mencari ayah yang singgah di rumah kos tersebut bersama wanita simpanannya.


“Pelaku mencari ayahnya karena sudah sekitar dua bulan tidak pulang ke rumah.” Ucapnya.


Setibanya di lokasi, pelaku menggedor pintu rumah serta jendela, namun tidak juga dibukakan.


Selanjutnya para pelaku melakukan pengerusakan ke kost yang terbuat dari triplek itu.


Warga yang melihat peristiwa itu lantas mengamankan para pelaku dan menyerahkannya ke pihak polisi.


“Pemilik kos sudah kita panggil, dan masalah itu akan diselesaikan secara kekeluargaan.” Imbuhnya.


(Redaksi)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama